OPINI  

Adli Tama Berpotensi Besar, Benarkah Pemilih Nasdem Tak Bergeser?

Penulis : Abdul Rahim Daulay - Pengamat Sosial Politik dari Lingkar Wajah Kemanusiaan (Lawan Institute)

Colase Abdul Rahim Daulay dan Adli Tama Hidayat Sembiring Pada Saat Debat Publik Pilkada Langkat
Iklan Pemilu

Sabtu, 16 November 2024

Partai Nasdem tak mengusung kadernya sendiri Adli Tama Hidayat Sembiring di Pilbup Langkat. Nasdem lebih memilih Syah Afandin-Tiorita br Surbakti menjadi Calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat.

Dukungan kepada pasangan Nomor urut 2 Iskandar Sugito-Adli Tama Hidayat Sembiring terus mengalir. Nomor urut 2 ini akan berpotensi menang. Apabila Nasdem tidak mengusung kadernya, makan akan rugi besar.

Jika melihat Partai Nadem Langkat mendapatkan 8 kursi serta Wakil Ketua DPRD Langkat periode 2024-2029. Sedangkan di Daerah Pemilihan Sumut XII Partai Nasdem mendapatkan 2 kursi.

Dengan melihat hal tersebut, lebih baik Nasdem mengusung kadernya sendiri daripada mengusung yang bukan kader.

Entah pun Pak Surya Paloh memiliki strategi politik lain, kan Adli ini dekat dengan Prananda Surya Paloh, anak Surya Paloh.

Potensi Adli Lebih Unggul

Adli juga dipercaya sebagai Pengurus Harian Prananda Surya Paloh Center.

Masyarakat Langkat sudah melihat debat pertama dan kedua Pilbup Langkat yang diselenggarakan oleh KPU Langkat.

Masyarakat sudah menilai dan melihat rekam jejak pasangan nomor urut 1 Syah Afandin-Tiorita br Surbakti. Begitupun nomor urut 2 Iskandar Sugito-Adli Tama Hidayat Sembiring. Mana yang layak memimpin Langkat kedepan, tinggal tergantung masyarakatnya ini.

Baca Juga  Catatan Akhir Tahun 2024: SMSI Memperluas Jaringan Internasional

Kata Ricky Antony

Jika dilihat dari kata-kata Ricky Anthony, saat Rapat Konsolidasi Pemenangan Satria dirumahnya Jalan Proklamasi Kelurahan Kwala Bingai Kecamatan Stabat beberapa bulan lalu.

Bahwasannya Nasdem ini, kata katanya bisa mengalihkan dukungan kesebelah karena kadernya ada disebelah. Kata-katanya Nasdem ini kosong, isinya bisa ke sebelah.

Kata-katanya juga masih bahwa ketua partai maupun Riky Antoni dan Pak Acai Bisa ditekan karena yang disebelah merupakan orang dekat Pimpinan kami.

Jadi izin Bapak Ibu, selain daripada Partai PAN tentunya yang selaku Partai Pak Ondim. Nadem ini partai pertama, jadi di saat Pak Ondim masih mau ketemu partai A mau ngobrol Partai B mau diskusi dengan partai C.

Nasdem sudah meletakan Billboard pak Ondim di seluruh Kabupaten Langkat. Jadi mohon maaf kami tidak pungkiri bahwa disana ada kader kita.

Benar beliau kader kita, benar rayuan itu ada, benar panggilan kepada kami ada. Namun kami tegaskan sampaikan di sini.

Kami tegas sampaikan pada hari ini, apapun halnya itu, Nasdem tidak akan bergeser satu sesenti pun dari dukungan dari Pak Haji Ondim dan Ibu Tiorita.

Baca Juga  Mana Kesatria Mana Pencuri Kuda, Siapa Yang Merasa?

Menyimak perkataan Ricky Anthony sudah mengakui, Adli Tama sebagai Kader Nasdem.

Namun sampai sekarang publik belum ada mendengarkan kata-kata dari elit politik Partai Nasdem, mulai dari Kabupaten Langkat, Provinsi Sumut dan DPP Nasdem bahwa Adli Tama Hidayah Sembiring bukan kader Nasdem.

Prediksi Rahim

Hal itu, Rahim memprediksi bisa saja kemungkinan Partai Nasdem mendukung Adli Tama. Kemudian kata kata Nasdem tidak akan bergeser satu sesenti pun.

Alasannya, karena kata akan itu, dikutip dari KBBI, kata akan artinya untuk menyatakan sesuatu yang hendak terjadi, berarti (hendak).

Sebab itulah kata akan yang tidak pasti, bisa saja Partai Nasdem mengusung Adli Tama, karena melihat peta politik kedepan dan dukungan sosial masyarakat.

Rahim melihat dan menilai Partai Politik yang mengusung Satria pun sudah mulai ‘keropos’ karena melihat peta politik ke depannya.

Sehari sebelum Pilkada Langkat pun bisa saja berubah. Karena ini melihat seperti apa peta Politik Pilkada Langkat 2024 ini.

Namanya politik, bisa saja berubah sehari sebelum Pilbup Langkat yang dilaksanakan 27 November 2024.

Baca Juga  Ekonom Sumut Sebutkan 2 Sektor Tingkatkan Ekonomi Langkat

Ini tergantung partai politik. Selain itu, masyarakat juga menginginkan Bupati dan Wakil Bupati ke depan lebih baik dari yang sebelumnya. Tinggal masyarakat lah yang menentukan kepemimpinan Langkat ini kedepan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *