BERITA  

Ketum dan Waketum Gelora Jadi Wamen di Kabinet Merah Putih

Ketua Umum Partai Gelora Muhammad Anis Matta dan Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah Saat Diumumkan Sebagai Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Oleh Prabowo Subianto, 20 Oktober 2024 di Istana Kepresidenan, Jakarta

Minggu, 20 Oktober 2024

________________

Usai mengumumkan para menteri Kabinet Merah Putih di Istana Kepresidenan di Jakarta. Prabowo Subianto melanjutkan mengumumkan para Wakil Menteri (Wamen) yang akan membantu menteri Kabinet Merah Putih.

Gibran Raka Buming Raka, Wakil Presiden RI dan Wakil Ketua DPR RI Ahmad Sumi Daaco tampak mendampingi Prabowo Subianto.

Prabowo Subianto menunjuk 56 orang sebagai Wakil Menteri Kabinet Merah Putih.

Tampak di antara 56 Wakil Menteri Kabinet Merah Putih, Ketua Umum dan Wakil Ketua Partai Gelora, yakni Muhammad Anis Matta sebagai Wakil Menteri Luar Negeri dan Fahri Hamzah Wakil Ketua Umum Partai Gelora sebagai Wakil Menteri Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman.

Berikut Daftar Lengkap Wakil Menteri Kabinet Merah Putih :

Wamen Koordinator Bidang Politik dan Keamanan: Lodewijk Freidrich Paulus.

Wamen Koordinator Hukum HAM Imigrasi dan Pemasyarkatan: Otto Hasibuan.

Wamen Setneg: Bambang Eko Suhariyanto, Juri Ardiantoro.

Wamendagri: Bima Arya Sugiarto, Ribka Haluk.

Wamenlu: Armanatha Nasir, Anis Matta, Arief Hafas Oegroseno

Baca Juga  Penundaan Proses Hukum Berpotensi Hasilkan Kepala Daerah Bermasalah

Wamenhan: Donny Ermawan Taufanto
Wamenag: Romo Syafii.

Wamen Hukum: Eddy Hiariej.

Wamen Imigrasi dan Pemasyarakatan: Silmi Karim.

Wamen HAM: Mugianto.

Wamenkeu: Thomas Djiwandono, Suahasil Nazara, Anggito Abimanyu.

Wamen Dikdasmen: Fajar Riza Ul Haq, Atip Latifulhayat.

Wamen Dikti Sains dan Teknologi: Fauzan, Stella Christie.

Wamen Kebudayaan: Giring Ganesha.

Wamen Kesehatan: Dante Saksono.

Wamensos Agus Jabo Priyono.

Wamenaker: Imanuel Ebenezer.

Wamen Perlindungan Pekerja Migran Indonesia/BP2MI: Christina Aryani, Zulfikar Ahmad Tawalla.

Wamenperin: Faisol Riza.

Wamendag: Dyah Roro Esti Widya Putri.

Wamen ESDM: Yulliot.

Wamen PU: Diana Kusumastuti.

Wamen PR: Fahri Hamzah.

Wamendes: A Riza Patria.

Wamen Transmigrasi: Viva Yoga Mauladi.

Wamenhub: Suntana.

Wamen Kominikasi dan Digital: Angga Raka Prabowo, Nezar Patria.

Wamentan: Sudaryono.

Wamen Kehutanan: Sulaiman Umar.

Wamen KKP: Didiet Herdiawan.

Wamen ATR/BPN: Ossy Dermawan.

Wakil Bappenas: Febrian Alfianto Ruddyard.

Wamen PAN-RB: Purwadi.

Wamen BUMN: Kartiko Wiroatmojo, Aminuddin Ma’ruf, Dony Oskaria.

Wakil BKKBN: Isyana Bagoes Oka.

Wamen Lingkungan Hidup: Diaz Hendropriyono.

Wamen Investasi Hilirisasi : Todotua Pasaribu.

Baca Juga  Kualitas Lebih Penting Dari KTP, Isu Domisili Miskin Narasi dan Strategi

Wamenkop: Feri Joko Juliantono.

Wamen UMKM: Helvi Yuni Moraza.

Wamen Pariwisata: Ni Luh Puspa.

Wamen Ekonomi Kreatif: Umar BA.

Wamen PPA: Veronica Tan.

Wamenpora: Taufik Hidayat.

Wakil KSP: Qodari.

Presiden Prabowo Subianto melantik para Wakil Menteri Kabinet Merah Putih pada, Senin, 21 Oktober 2024, siang. Setelah melantik Menteri Kabinet Merah Putih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *