Puluhan stand UMKM di HUT Langkat ke 275 tahun mengatasnamakan Forda UMKM Langkat kosong tidak terpakai. Hal itu tentu bertolak belakang dengan yang disampaikan oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Kadis Budpar) Langkat.
Kadis Budpar Langkat Nur Elly Nuriani Rambe dalam siaran persnya mengatakan tingginya animo para pelaku UMKM Lokal Langkat dan luar Langkat untuk berpartisipasi pada Hari Jadi Langkat.
“Kita ketahui bersama saat ini begitu tingginya animo para pelaku UMKM lokal Langkat dan luar untuk berpartisipasi pada hari jadi Langkat ke 275. Sangat dipahami bersama, kita berupaya mengakomodir dengan melibatkan Forda dan UMKM Langkat,” ujar Elly.
Ia pun mengakui bahwa adanya tenda UMKM yang berbayar. Elly menyebutkan tenda-tenda tersebut dikelola oleh Forda UMKM Langkat dan Himala yang telah sesuai dengan keputusan rapat.
“Dimana stand ukuran 3×3 dan 2×2 yang mereka sediakan, disewakan dengan harga Rp 1 – 2 juta selama 4 hari,” kata Elly lagi.
Ia juga menyebutkan terkait pengelolaannya sepenuhnya menjadi tanggung jawab Forda UMKM Langkat dan Himala.
Sementara, ketika awak media menanyakan terkait banyaknya stand yang dilebeli Forda UMKM Langkat kosong dan apa yang menjadi penyebab kosongnya stand, Ka Disbudpar Langkat tidak menjawab.
Pelaku UMKM Langkat Kecewa

Hendra Gunawan, Pelaku UMKM Langkat menyayangkan akan banyak stand UMKM kosong pada peringatan HUT Langkat di tahun 2025.
Hendra mengaku tidak ada sosialisasi yang Ia terima dan kawan-pelaku UMKM di Langkat.
“Tidak ada sosialisasi kepada pelaku UMKM Langkat, kalau pun ada ya mungkin hanya kepada grup mereka aja. Namun kalau sosialisasi langsung dan terbuka kepada pelaku UMKM itu sama sekali tidak ada,” ujar Hendra.
Ia pun mengaku kesal dengan forum yang mengaku Forda UMKM Langkat. Pasalnya jauh hari sebelum pelaksanaan, Ia sempat menanyakan ke Dinas Koprasi Langkat, namun dikatakan mereka tidak mengelola stand di HUT Langkat.
Kemudian Ia pun mencari informasi, diketahuinya pengelola Stand UMKM ialah Forda UMKM Langkat. Ketika ia menanyakan terkait pemakaian stand UMKM dikatakan stand sudah penuh.
“Kesal kita, tanya ke Dinas Koperasi Langkat kata bukan mereka yang kelola. Ketika saya mendapat informasi dikelola oleh Forda UMKM Langkat. Lalu saya tanya pihak Forda UMKM Langkat, katanya sudah penuh. Eh,, nyatanya sampai selesai acara (HUT Langkat) standnya kosong melompong,” ujarnya dengan kesal.
Di sisi lain, Harun, Forda UMKM Langkat bungkam saat dikonfirmasi terkait hal ini. Hingga berita ini ditayangkan, pesan WhatsApp yang dikirim kepadanya belum ada tanggapan.