BERITA  

Dilantik Sebagai Bupati Langkat, Ondim : Kami Siap Bersinergi Dengan Seluruh Elemen

Bupati Langkat, Syah Afandin dan Wakil Bupati Langkat Tiorita Br Surbakti periode 2025-2030 Saat Pelantikan Kepala Daerah Serentak, di Jakarta, Pada 20 Februari 2025
Iklan Pemilu

Bupati dan Wakil Bupati Langkat terpilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 resmi dilantik bersama Kepala Daerah lainnya, di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis, 20 Februari 2025.

Presiden Prabowo Subianto melantik secara serentak 961 kepala daerah hasil Pilkada Serentak 2024.

Pelantikan tersebut menandai resmi bertugasnya Bupati Langkat, Syah Afandin dan Wakil Bupati Langkat Tiorita Br Surbakti pada periode 2025-2030.

Dalam pidatonya, Presiden Prabowo Subianto berpesan kepada para kepala daerah untuk mengabdi secara tulus untuk masyarakatnya.

“Selamat menjalankan mandat yang diberikan rakyat di daerah masing-masing. Atas nama negara dan bangsa, kalian harus membela kepentingan rakyat serta berjuang untuk kesejahteraan mereka. Mari kita bergerak bersama, mengabdi, dan memberikan yang terbaik untuk rakyat,” ucapnya.

Sementara, Bupati Langkat, Syah Afandin menyampaikan rasa syukur atas amanah yang diberikan masyarakat Langkat.

“Kami siap bekerja keras dan bersinergi dengan seluruh elemen untuk membawa Langkat ke arah yang lebih maju, sejahtera dan berkelanjutan.” ucapnya usai dilantik, dilansir melalui Ig @diskominfo_langkat.

Baca Juga  Dua Mekanik Alat Berat Galian C Hanyut Terseret Arus Sungai Wampu

Prosesi pelantikan diawali dengan kirab dari Silang Monas menuju Istana Presiden. Para Kepala Daerah mengenakan pakaian PDUB.

Para Kepala Daerah tampak berbaris rapi, melangkah bersama diiringi alunan drumben Gita Abdi Praja (GAP) Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN).

Presiden memimpin langsung pengambilan sumpah jabatan seluruh Kepala Daerah yang didampingi rohaniawan.

Selanjutnya, penyematan tanda pangkat dan penandatanganan berita acara dilaksanakan secara simbolis. Mengawali Gubernur Lampung, lalu Gubernur Maluku Utara dan Bupati Merauke.

Kemudian Bupati Karangasem, Wali Kota Singkawang, dan diakhiri oleh Wali Kota Manado.

Retret Kepemimpinan di Akmil

Setelah resmi dilantik, seluruh kepala daerah dijadwalkan akan mengikuti retret kepemimpinan di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, pada 21-27 Februari 2025.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), retret merupakan upaya menarik diri sejenak dari rutinitas untuk mendekatkan diri kepada Tuhan. Retret juga dapat diartikan mencari ketenangan batin.

Presiden Prabowo Subianto melakasanakan retret bagi kepala daerah guna mempererat hubungan antar kepala daerah sekaligus menyatukan visi Asta Cita kepada seluruh kepala daerah. Sehingga program nasional dibahwa kepemimpinannya dapat terlaksana secara efektif dan efisien.

Baca Juga  Beredar Informasi Para Oknum Kades Tebar 'Serangan Fajar' Pilkada Langkat

Dalam kegiatan tersebut, para Kepala Daerah akan mendapatkan materi, seperti wawasan geopolitik, kewaspadaan Nusantara, serta strategi percepatan pembangunan nasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *