Suarain.com – Pria berpenampilan sederhana, berkepala pelontos berkumis tipis serta berkacamata menjadi ciri khas seorang alumni kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang satu ini.
Sosok pria itu bernama Ismail Marzuki, dengan sapaan Kami akrab “Bang Mael”.
Gerakan dan aktifitasnya dalam mengawal kaum lemah masyarakat sipil tak diragukan lagi sejak menjadi aktifis ketika muda dulu.
Begitupun setelah Ia memparipurnakan keaktifisannya sebagai kader HMI kini tak menghentikannya itu terus menebar manfaat bagi sesama dan lingkungannya.
Bang Mael, kini menjadi salah satu motor penggerak Majelis Wilayah (MW) Korps Alumni HMI (KAHMI) Sumatera Utara (Sumut).
Spectrum gerakan yang dilakukannya tak pernah surut bahkan gelombangnya kian membesar. Hal itu dibuktikannya dengan mendirikan media publikasi yang mengawal pemberitaan politik, sosial dan budaya.
Sosok petarung yang telah lama kehilangan gigi atrek ini, terbukti tanpa mengenal kompromi terus melakukan perlawanan di meja pengadilan terkait konflik pertanahan dengan Pemerintah Sumatera Utara.
Dengan keresahan sosial yang dirasakannya, membuat naluri kadernya tergerak untuk setidaknya terlibat sebagai pelaku untuk mengubah Langkat kearah menuju kemajuan dan tumbuh menjadi daerah yang lebih baik.
Ada beberapa keresahan yang bergejolak dalam pikirannya.
Diantaranya, terkait persoalan kesejahteraan guru, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Langkat yang tidak signifikan mengalami kemajuan.
Lalu birokrasi korup yang membuat dirinya harus bergerak untuk berikhtiar melakukan sebuah perubahan di kampung halamannya.
Berangkar dari keresahan itu, Ia pun melalupak beberapa upaya.
Diantaranya, mendirikan media pers, “Mudanews” menjadi media pemberitaan yang mengawal perubahan dan perkembangan kemajuan masyarakat khususnya Kabupaten Langkat.
Kabupaten Langkat perlu dikawal dan dipimpin oleh orang-orang muda yang tangguh, memiliki daya juang yang tetap konsisten mengawal perubahan untuk kemajuan Langkat.
Kemudian, Ia membulatkan tekad, siap lahir batin, maju sebagai bakal calon Bupati Langkat pada Pentas Pilkada mendatang.
Hal ini dibuktikan dengan Ia mendafkarkan dirinya ke Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) sebagai Bakal Calon Bupati Langkat, pada hari Selasa,14 Mei 2024 lebih kurang sebulan yang lalu.
Kabupaten Langkat perlu dikawal dan dipimpin oleh orang-orang muda yang tangguh, memiliki daya juang yang tetap konsisten mengawal perubahan untuk kemajuan Langkat, salah satunya adalah bang Mael.
Selamat berjuang, bang.
Yakin Usaha Sampai